...
Hati-Hati! Ini Tanaman Hias Berbahaya namun Dicari Banyak Orang
Hati-Hati! Ini Tanaman Hias Berbahaya namun Dicari Banyak Orang

Hati-Hati! Ini Tanaman Hias Berbahaya namun Dicari Banyak Orang

Siapa yang tidak tertarik pada tanaman hias? Hampir semua orang pasti menyukainya. Karena tanaman hias menyajikan tampilan yang indah. Hal ini yang membuat banyak orang gemar merawatnya untuk mempercantik halaman maupun sisi dalam rumah. Tak hanya itu, tanaman hias punya banyak manfaat lain. Mulai dari dapat menyaring udara, hingga mengusir nyamuk. -MegaBaja.co.id

Tapi ternyata, ada pula jenis tanaman hias yang beracun bagi tubuh manusia dan hewan peliharaan. Sayangnya, tanaman hias bersifat racun ini tetap banyak dicari orang untuk dikoleksi di rumah. Mungkin karena tampilannya yang cantik.

Kalau kamu termasuk yang ingin membeli sebuah tanaman hias, tapi ternyata bisa membahayakan, sebaiknya letakkan di tempat yang tak mudah dijangkau anak ya. Begitu pula dengan tanaman hias yang berbahaya buat hewan, sebaiknya taruh di area yang aman seperti di sudut yang tinggi atau menggantung.

Baiklah, langsung saja kita bahas jenis-jenis tanaman hias yang berbahaya bahkan mematikan, tapi masih dicari banyak orang. Berikut keterangannya yang telah dirangkum dari beberapa sumber.

Jenis-Jenis Tanaman Hias yang Cantik tapi Berbahaya

Alocasia

Tanaman hias Alocasia cukup populer di daerah asalnya yaitu Asia wilayah tropis, subtropis dan Australia. Tak heran karena bentuknya cantik dan menarik. Jika kamu punya hewan peliharaan, maka hati-hati dengan tanaman hias ini. Alocasia mengandung kristal kalsium oksalat beracun.

Alocasia
Alocasia

Ini bahaya banget! Jika tidak sengaja tertelan dapat menyebabkan iritasi mulut, rasa terbakar di bibir dan mulut, bengkak, muntah, serta kesulitan bernapas.

Lidah Buaya

Siapa yang tidak kenal? Tanaman ini kaya manfaat bagi wajah dan rambut. Memang cocok dijadikan hiasan rumah. Selain itu, tanaman hias lidah buaya juga mampu membersihkan zat beracun.

Namun sayangnya, ada bahaya dari tanaman hias lidah buaya ini. Jika memiliki hewan peliharaan sebaiknya jauhkan dari tanaman ini.

Lidah buaya bisa menimbulkan gejala lesu, muntah, dan masalah pencernaan. Jadi letakkan di tempat yang aman ya.

Pohon Sagu

Harus hati-hati jika kamu menanam pohon sagu, tak jarang ditanam di halaman rumah. Namun harus hati-hati. Tanaman hias yang satu ini sangat berbahaya bagi si kecil dan hewan peliharaan, lho. Jika tidak sengaja tertelan menyebabkan mual, muntah, gagal hati bahkan kematian. Benar-benar perlu perhatian yang ekstra jika kamu merawatnya di rumah. Demi keselamatan keluarga, lebih baik tidak menanam pohon ini.

Daffodil

Namanya unik, ya. Yaitu tanaman hias Daffodil. Tanaman hias ini sangat cantik dengan balutan bunga. Dan, siapa sangka ternyata tanaman hias Daffodil memiliki racun yang berbahaya. Jangan lengah dengan keindahannya karena Daffodil ini dapat menyebabkan masalah pencernaan, seperti diare dan muntah, sampai ke arah yang lebih parah yaitu tekanan darah tinggi, gangguan irama jantung dan tremor.

Belladonna

Tanaman hias bernama Belladonna ini jika kamu mengamati bijinya, mungkin sekilas mirip dengan buah beri. Namun, jangan berpikir untuk mengkonsumsinya ya, karena mengandung zat tropane alkaloids. Ini termasuk zat yang beracun bagi tubuh. Bahaya jika dikonsumsi, biasanya akan menyebabkan pupil mata membesar, penglihatan kabur, dan halusinasi. Selain itu, bisa menimbulkan gangguan saraf, pernapasan, dan keringat berlebih.

Bunga Lili

Si cantik ini memiliki warna yang menarik nan memesona. Namun, siapa sangka ternyata bunga Lili dapat membahayakan tubuh lho. Jika bagian tanaman bunga Lili tertelan, maka yang akan terjadi dapat menyebabkan sakit perut dan muntah-muntah. Sebaiknya tanaman yang cantik ini dijauhkan dari jangkauan si kecil. Pastikan anak tidak menyentuh atau memainkannya.

Wisteria

Sama dengan bunga Lili, tanaman yang satu ini begitu cantik dengan bunga berwarna keunguan dan bunga ini cukup populer di Jepang dan China. Perlu kamu ketahui, Wisteria memiliki kadar racun yang cukup tinggi, lho. Jadi, jangan terpukau dulu dengan kecantikannya saja. Biji pada tanaman inilah yang berbahaya. Karena terdapat kandungan saponin yang dapat menyebabkan rasa mual, diare, muntah, pusing, hingga pingsan.

Foxgloves

Yang satu ini bernama Foxgloves, memiliki bentuk seperti lonceng, dengan warna yang menarik. Tentunya, Foxgloves dapat memikat mata dan membuat halaman rumah kamu makin cantik. Namun, di balik keindahannya, tanaman hias ini justru mempunyai racun.

Foxgloves
Foxgloves

Makanya mesti harus hati-hati ya, jika merawat Foxgloves ini. Efek racun dalam tanaman hias Foxgloves tidak main-main, lho. Racunnya dapat menyebabkan kejang, tremor, gangguan irama jantung, dan denyut nadi melemah. Wah, bahaya banget, ya.

Tanaman Dollar

Bentuknya yang unik, tanaman Dollar ini banyak diminati. Daunnya tumbuh berderet-deret per lembarnya, mirip seperti uang. Makanya dinamai Dollar. Tapi, kamu perlu waspada ya saat menyentuh tanaman Dollar. Segera cuci tangan kalau tanpa sengaja menyentuh tanaman hias ini. Bukan tanpa alasan, tanaman hias ini bisa menimbulkan iritasi kulit dan gatal. Jadi lebih baik mencegah daripada terlanjur iritasi ya.

Kuping Gajah

Ayo siapa yang tidak kenal pada tanaman hias sejuta umat ini? Karena namanya unik, memiliki warna yang cantik, daunnya lebar dan cantik sekali ditanam di pot besar. Tapi yang perlu kamu ketahui, tanaman hias kuping gajah cukup berbahaya, lho.

Tanaman hias ini mengandung racun yang bisa menyebabkan gangguan pernapasan. Satu lagi nih, jangan coba-coba menggosok daun kuping gajah karena bisa menyebabkan sensasi terbakar dan rasa gatal. Jika ingin merawatnya, pastikan jauh dari jangkauan anak-anak ya.

Sri Rezeki Aglaonema

Ini juga merupakan tanaman hias populer dari suku talas-talasan, habitat asli tanaman ini adalah di bawah hutan hujan tropis. Tumbuh subur dan baik pada areal dengan intensitas penyinaran rendah dan kelembaban tinggi. Aglaonema ini memiliki akar serabut serta batang yang tidak berkambium atau berkayu.

Fostur daun menyirip serta memiliki pembuluh pengangkut seperti xilem dan floem yang tersusun secara acak. Sri Rezeki adalah tanaman yang berbahaya karena mengandung racun yang bisa mengakibatkan pembengkakan di mulut dan lidah gatal hingga gangguan pernapasan. Jangan sampai tertelan, ya.

Philodendron

Bagi kamu yang punya hewan peliharaan sebaiknya jauhkan dari Philodendron ini. Tanaman hias ini sangat beracun. Ketika memutuskan untuk membeli tanaman hias, kebanyakan orang mengutamakan tanaman berdaun hijau demi menyegarkan mata, seperti Philodendron yang secara kasat mata memenuhi kriteria tersebut.

Philodendron
Philodendron

Uniknya dia punya bentuk daun yang melengkung dan lancip di bagian ujungnya sehingga kian memikat. Tanaman hias ini tumbuh merambat, pertimbangkan dulu bila kamu ingin membelinya karena tanaman ini sangat beracun. Jika anjing atau kucing tak sengaja memakannya, bakal mengakibatkan bibir, lidah, dan tenggorokan mereka membengkak.

Gympie Gympie

Meski kedengarannya agak asing tetapi tanaman hias ini juga cukup populer di kalangan penghobi tanaman hias. Kamu akan banyak menemukannya di hutan hujan timur laut Australia dan Maluku. Gympie-gympie ini memiliki warna hijau mengilap dan permukaan lebar. Ini yang akan membuat siapa pun yang menemukannya merasa gemas untuk menanamnya di rumah.

Namun, kamu mesti waspada karena tanaman ini beracun. Jika tak sengaja menyentuh daunnya, bulu halus di permukaannya akan menembus kulit dan melepaskan racun bernama moroidin.

Nah, setelah menyimak 13 macam tanaman hias yang cantik tapi beracun, apakah masih berminat merawatnya untuk hiasan di rumah? Boleh saja, tapi harus diletakkan di area yang aman seperti tempat yang tinggi. Pastikan jauh dari jangkauan anak-anak, hewan peliharaan dan orang tua yang sudah jompo. Ingat, keselamatan dan kesehatan adalah modal utama menuju hidup yang bahagia.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Just an ordinary people.