...
lisplang
lisplang

Pengertian Lisplang, Fungsi, dan Kelebihannya dalam Konstruksi Bangunan

"Lisplang bukan hanya sekadar aksesori atau dekorasi, tetapi juga memberikan perlindungan pada struktur bangunan dari kerusakan akibat kelembaban dan cuaca buruk."

Berbicara tentang estetika lisplang merupakan salah satu komponen yang bermanfaat untuk mempercantik hunian. Setiap orang tentu ingin memiliki hunian yang indah dan menarik. Oleh sebab itu, penting memperhatikan berbagai desain dengan baik agar enak dilihat mata. -MegaBaja.co.id

Papan tepi merupakan salah satu struktur bagian dari atap rumah yang bermanfaat untuk melengkapi bagian ujung atap agar terlihat lebih rapi. Saat ini sudah ada banyak sekali desain papan tepi yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan dan desain keseluruhan hunian. 

Selain itu komponen ini juga sering digunakan sebagai identitas serta pemisah antara lantai satu dengan lantai lainnya. Kamu bisa menyesuaikannya dengan konsep hunian agar hasilnya tampak lebih serasi

Mengenal Pengertian Lisplang pada Bangunan

Jika membuat perencanaan secara tepat maka tampilan hunian kamu akan terlihat lebih enak dipandang. Bukan hanya itu cara ini juga mampu memberikan petunjuk bahwa pemilik rumah tersebut memiliki taste sangat bagus. 

Lisplang sendiri merupakan sebuah papan yang terpasang pada tapi atap guna mempercantik sebuah bangunan. Bukan hanya itu saja, komponen ini juga bermanfaat untuk menyembunyikan struktur atap. 

Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) komponen ini merupakan sebuah bilah papan yang terpasang pada bagian pinggir atap di bawah talang. Papan tepi ini sering diterapkan pada hunian dengan atap segitiga yang berada di daerah tropis seperti Indonesia. Produk yang sering digunakan di indonesia adalah produk lisplang dari Shera. Lisplang Shera tersedia di seluruh outlet Mega Baja terdekat dengan sobat.

Negara dengan iklim tropis cenderung memiliki curah hujan tinggi sehingga udara dapat terjatuh tidak sempurna ke tanah namun justru menembus atap. Oleh sebab itu komponen ini dibuat agar air hujan tidak mengenai struktur usuk serta reng.

Selain itu komponen ini juga bermanfaat untuk melindungi struktur hunian dari efek panas matahari. Namun sayangnya sebagian besar pemilik rumah kurang memperhatikan komponen ini karena letaknya yang berada pada bagian atas. 

Variasi Desain Lisplang Unik dan Menarik

Saat ini sudah ada banyak sekali pilihan dan desain papan tepi yang dijual di pasaran. Banyaknya pilihan variasi tersebut juga memungkinkan kamu untuk bisa memilih papan tepi yang paling sesuai dengan tema keseluruhan hunian. 

Terlebih lagi penting bagi kamu untuk memilih papan tepi sesuai dengan konsep bangunan yang sedang diusung. Hasil akhir yang diberikan akan terlihat lebih maksimal. Berikut merupakan beberapa inspirasi desain lisplang unik dan menarik agar tampilan rumah lebih menawan. 

Kayu Polos

lisplang kayu polos

Kayu polos merupakan jenis papan tepi paling tua di Indonesia. Jenis ini juga terbilang cukup sering dimanfaatkan pada berbagai bangunan tradisional Bali dan Jawa karena cukup ringan dan kuat. Umumnya terbuat dari papan berukuran 20 cm dengan ketebalan 2 cm – 3 cm. 

Kelebihan dari papan tepi kayu polos adalah bentuknya yang dapat diukir sesuai dengan kebutuhan ke dalam berbagai variasi sekaligus. Tidak heran jika kayu polos sering kali dimanfaatkan untuk mempercantik rumah tradisional Bali.

Komponen ini biasanya terbuat dari kayu jati, kamper, dan bengkirai agar lebih kuat terhadap perubahan cuaca. Sayangnya jenis ini lebih rentan terhadap pembusukan dan cuaca. Papan tepi kayu polos sangat cocok dipilih bagi kamu yang akan membangun rumah beratap miring. 

Tampilannya terbilang cukup sederhana dan cocok diaplikasikan pada rumah minimalis dengan konsep natural. Mengingat bahan utamanya terbuat dari kayu maka karakternya terbilang keras dan memiliki durabilitas tinggi. 

Kayu Motif

lisplang kayu motif

Papan tepi jenis kayu motif sangat cocok dipilih bagi kamu yang sedang merancang rumah beratap limas tradisional. Desain lisplang ini kental akan nuansa etnik sehingga mampu memberikan kesan unik dan mewah pada hunian. 

Agar bisa mendapatkan motif kayu sesuai dengan kebutuhan dan keinginan kamu dapat mendatangi sentral pengrajin kayu di sekitar tempat tinggal. Kamu hanya perlu memberikan contoh motif yang diinginkan agar dibuatkan desain motif sesuai dengan fasad rumah. 

Metal 

lisplang metal

Alternatif lain yang bisa kamu coba adalah memilih papan tepi berbahan dasar aluminium, alumezine dan galvanse. Jenis papan tepi ini umumnya dijual dengan harga relatif lebih terjangkau tanpa perlu mengorbankan kuantitas yang ditawarkan. 

Ukurannya juga terbilang cukup beragam dengan tampilan minimalis sehingga sangat cocok diaplikasikan pada hunian dengan konsep modern. Jenis bahan ini juga mempermudah proses pemasangan, pengecatan dan perawatan fitur. 

Beton

lisplang beton

Desain papan tepi ini sangat cocok diaplikasikan pada hunian bergaya modern maupun mewah. Biaya pemasangannya juga terbilang cukup ekonomis jika dibandingkan dengan desain kayu dan beton. Tingkat durabilitasnya juga terbilang cukup baik. 

Selain itu desain lisplang ini juga bisa dimanfaatkan sebagai talang air hujan. Papan tepi yang terbuat dari beton tersedia dalam variasi polos dan motif. Ukuran ketebalan papan tepi ini mulai dari 0,9 cm. 

Bukan hanya dapat dijadikan untuk mempermanis atap hunian saja. Proses pemasangan papan kayu ini juga harus disesuaikan dengan rencana tata bangunan agar terkesan lebih serasi dan tidak merusak konsep keseluruhan hunian.

Fungsi Lisplang pada Sebuah Hunian

Meski jarang diperhatikan namun komponen ini memiliki fungsi yang cukup banyak bagi sebuah rumah. Secara garis besar fungsi dari komponen ini terbagi menjadi dua macam, yaitu fungsi dari segi estetika dan fungsi dari segi konstruksi. 

1. Fungsi dari Segi Estetika

Meski terkesan sepele dan jarang diperhatikan bagian bangunan ini terbilang cukup efektif untuk membuat pemandangan sebuah hunian semakin rapi. Tidak heran jika bagian ini juga sering disebut sebagai aksesoris rumah agar terkesan lebih indah dan menarik. 

Meski demikian, proses pemasangan lisplang dengan desain ini juga tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Sebelum memulai proses pemasangan kamu harus membuat rencana ketinggian dan lebarnya terlebih dahulu sesuai dengan kebutuhan sebuah hunian. 

Jika dilihat dari segi estetika bagian ini juga dapat disesuaikan dengan tema keseluruhan hunian. Contohnya, bagi kamu yang ingin membuat kesan rumah tradisional maka perlu menggunakan papan dengan ciri khas dan dilengkapi ukiran khas rumah tradisional. 

2. Fungsi dari Segi Konstruksi

Sedangkan jika dilihat dari segi konstruksinya fungsi dari papan tepi ini bermanfaat untuk membantu rigid yang berasal dari susunan kaso. Seperti yang sudah diketahui bahwa batang kaso hanya memanfaatkan paku kecil saja untuk menahannya. 

Jadi kemungkinan besar susunannya akan bergeser. Oleh sebab itu kamu bisa memanfaatkan lisplang untuk mencegah hal semacam itu terjadi. Selain itu penggunaan papan tepi ini juga bermanfaat untuk menutupi bagian ujung atap agar semakin rapi dan terlindungi dari hujan serta sinar matahari. 

Jadi hunian kamu bisa terhindar dari berbagai kerusakan yang disebabkan karena sinar matahari dan air hujan. Terlebih lagi saat hujan kemungkinan besar air bisa masuk dan merembes lewat bagian atap.

Jadi agar air hujan tidak masuk dan mengenai struktur rusuk dan reng, kamu bisa memasang papan tepi ini. Komponen ini juga bermanfaat sebagai pemisah antar ruang. Tidak heran jika struktur bangunan ini sering kali dimanfaatkan pada atap berbentuk segitiga di daerah tropis

Persiapan untuk bisa membuat rumah impian bukan hanya sebatas pada bangunan saja. Papan tapi juga merupakan salah satu komponen yang perlu kamu perhatikan. Pemilihan desain dan jenis lisplang yang sesuai mampu membuat hunian kamu terkesan lebih menawan

Jadilah api yang menginspirasi, bukan debu yang menghilang di angin.