...
Serba-serbi Batu Kumbung_ Pengganti Batu Bata yang Tak Kalah Kokoh
Serba-serbi Batu Kumbung_ Pengganti Batu Bata yang Tak Kalah Kokoh

Serba-serbi Batu Kumbung: Pengganti Batu Bata yang Tak Kalah Kokoh

Dalam pembangunan sebuah rumah, pondasi yang kuat memang menjadi kunci utamanya. Jelas, semua orang ingin pondasi rumah mereka kuat agar rumah kokoh dan stabil dalam jangka panjang. Salah satu bahan favorit dalam membangun pondasi yang kuat adalah batu kumbung. -MegaBaja.co.id

Adakah di antara kamu yang familiar dengan bahan konstruksi bernama batu kumbung? Bentuk batu ini mirip dengan bata ringan dan umum digunakan di wilayah Jawa Timur. Batu kumbung dianggap sebagai pengganti batu bata. Apa benar begitu? Yuk, temukan jawabannya dalam artikel ini.

Apa Itu Batu Kumbung?

Dalam dunia penelitian, batu kumbung mengacu pada batuan sedimen yang berasal dari endapan kapur atau dolomite yang ditambang dari perbukitan. Kemudian diolah menjadi potongan persegi sesuai dengan kebutuhan. Rumus kimia batu kumbung adalah CaMg(CO3)2.

Apa Itu Batu Kumbung?
Apa Itu Batu Kumbung? sumber: blogspot

Secara umum, dimensi batu kumbung yaitu 20 x 10 x 8 cm untuk keperluan konstruksi dinding. Sedangkan ukuran untuk pondasi adalah 30 x 30 x 30. Namun, ukurannya tidak selalu sama. Tergantung bagaimana produsen yang memproduksinya.

Batu kumbung merupakan pilihan yang cocok untuk digunakan pada bangunan yang berada di tanah lembab, atau dengan kadar air yang tinggi. Material ini bisa diaplikasikan pada konstruksi dinding. Penting dicatat bahwa batu kumbang sudah terbukti memiliki kekuatan tekan lebih tinggi daripada batu bata.

Lalu, bagaimana dengan pondasi batu kumbung? Seberapa kuat itu? Mari simak penjelasannya di bawah ini.

Batu Kumbung untuk Pondasi, Apakah Kuat?

Kekuatan tekan, tarik, dan geser batu kumbung lebih tinggi dibanding batu bata dan batako. Inilah yang membuat pondasi jadi stabil. Tapi, kekuatan pondasinya tergantung pada faktor-faktor tertentu. Seperti kedalaman, kualitas batu, dan desain konstruksi keseluruhan.

Batu kumbung yang tangguh dapat digunakan untuk pondasi. Utamanya jika sudah benar-benar diperhitungkan dan direncanakan oleh insinyur sipil atau arsitek berpengalaman. Ingat, pondasi yang solid adalah kunci untuk menjaga stabilitas bangunan.

Sebaiknya konsultasikan dengan ahli konstruksi dan pakar geoteknik guna memastikan pondasi batu kumbung kamu benar-benar kuat. Mereka bisa mengevaluasi tanah, desain pondasi, dan jenis batu kumbung untuk menjamin pondasi tersebut sejalan dengan kebutuhan dan kondisi lokasi kamu.

Munculnya batu kumbung sebagai pilihan untuk pondasi bangunan, menciptakan sederet keunggulan. Penasaran apa saja itu? Mari lihat pembahasan selanjutnya.

Keunggulan Batu Kumbung

Kokoh dan Kuat

Dibandingkan dengan batu bata, keandalan batu kumbung dianggap lebih unggul. Terutama jika dilihat dari hasil uji tekan yang menunjukkan angka rata-rata 22,5-32,5 kg/cm2. Sedangkan batu bata hanya sekitar 11,2 kg/cm2.

Mudah Dipasang

Ukuran batu ini cukup besar. Sehingga pemasangannya bisa dilakukan dengan cepat dan mudah. Ini berimbas pada penghematan tenaga dan waktu.

Mudah Menyatu dengan Material Lain

Mudah Menyatu dengan Material Lain
Mudah Menyatu dengan Material Lain

Kelebihan lainnya adalah kemampuan mudah bersatu dengan bahan dasar lain, seperti semen. Dengan demikian, dinding atau pondasi yang dihasilkan akan memiliki kesatuan dan kekuatan yang baik.

Harganya Murah

Alasan mengapa banyak orang yang menggunakan batu kumbung yaitu ketersediaannya dengan harga terjangkau. Harga ini seiring dengan kualitas bahan yang unggul. Oleh karena itu, banyak yang memilih batu kumbung sebagai material pondasi bangunan.

Penerapannya yang Fleksibel

Selain pondasi, batu kumbung diterapkan di dalam berbagai proyek konstruksi. Termasuk pembangunan taman, perumahan, dinding pembatas dan proyek outdoor lainnya. Karena fleksibelitasnya ini, batu kumbung terbilang sangat diinginkan. Baik oleh kontraktor maupun arsitek.

Demikianlah penjelasan mengenai keunggulan batu kumbung. Informasi ini dapat kamu jadikan bahan pertimbangan, apalagi jika ingin mengaplikasikan batu tersebut untuk pondasi rumahmu.

Proses pembangunan pondasi batu kumbung melibatkan beberapa langkah. Yang mana seluruh tahapannya penting. Guna memastikan pondasi tersebut optimal. Yuk, kita amati lebih lengkapnya.

Panduan Pembuatan Pondasi Batu Kumbung

Berikut langkah-langkah umum dalam pembangunan pondasi batu kumbung:

Tentukan Lokasi

Pilih tempat pondasi sesuai dengan rencana bangunan dan analisis tanah yang telah dilaksanakan. Pastikan tanah di arena tersebut memadai untuk menopang pondasi batu kumbung.

Siapkan Tanah

Bersihkan material yang tidak diinginkan, seperti tanah, bebatuan dan bahan organik lainnya dari area konstruksi. Pastikan permukaan tanah rata dan kelembapannya tidak berlebihan.

Penggalian Lubang Pondasi

Penggalian Lubang Pondasi
Penggalian Lubang Pondasi

Gali lubang untuk membentuk lubang pondasi, sesuai dengan desain yang telah disusun.  Kedalaman dan lebar lubang harus cukup dalam. Agar bisa menampung batu kumbung dan menyediakan stabilitas yang baik bagi pondasi.

Pemasangan Batu Kumbung

Letakkan batu kumbung dengan rapat dan padat di dalam lubang pondasi. Permukaan batu kumbung harus sejajar dengan tanah di sekitarnya.

Rapikan Batu Kumbung

Gunakan palu untuk menata posisi dan bentuk batu kumbung agar tepat.  Batu-batu kumbung harus bersentuhan supaya strukturnya kokoh.

Pengisian dan Pemadatan

Tutup ruang antara batu-batu menggunakan pasir atau kerikil. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kekuatan pondasi. Begitu pengisian selesai, lakukan pemadatan menggunakan alat pemadat. Seperti gada atau alat berat yang sesuai.

Pasang Perancah

Apabila dibutuhkan, tempatkan perancah atay bekisting untuk menjaga pondasi tetap kokoh selama tahap pembangunan. Pastikan perancag kuat dan terhubung baik dengan pondasi batu kumbung.

Nah, jika pondasi batu kumbung telah jadi, proses konstruksi bangunan dapat dilanjutkan. Desain dan konstruksi bangunan mesti memenuhi standar struktural yang diperlukan. Tidak lupa untuk selalu mematuhi regulasi bangunan di wilayah setempat.

Batu Kumbung vs Batu Kali, Mana yang Lebih Bagus?

Batu kumbung dan batu kali merupakan dua jenis batu yang sering digunakan dalam proyek konstruksi. Termasuk dalam pembuatan pondasi. Meskipun fungsi keduanya sama, yakni membangun pondasi yang kuat, terdapat perbedaan tertentu antara batu kumbung dan batu kali. Khususnya dari segi bentuk, tekstur dan aplikasi. Berikut perbedaannya:

Bentuk dan Tekstur

Batu kumbung umumnya terlihat pipih atau datar dengan permukaan kasar. Karakteristiknya menyerupai lempengan batu alam yang dipotong tipis. Permukaannya yang kasar membuat kelekatan batu ini sangat baik saat bersentuhan dengan bahan lain.

Untuk batu kali atau dikenal juga dengan batu sungai, memiliki bentuk bulat atau oval. Ini terbentuk oleh aliran sungai selama ribuan tahun. Permukaan batu kali cenderung halus akibat tergesek air dan pasir di sungai.

Kekuatan dan Ketahanan

Secara umum, batu kumbung cukup kuat dan dapat menahan beban bangunan dengan baik. Namun, kekuatannya mungkin tidak setara dengan batu kali.

Batu kali, secara alami memiliki kekuatan dan daya tahan yang baik. Meski kekuatan dan ketahanan batu kali bervariasi tergantung jenisnya. Tapi umumnya, batu kali dianggap lebih kokoh dibanding batu kumbung.

Pengaplikasian

Biasanya, batu kumbung dimanfaatkan untuk pondasi. Khususnya jika tanah dalam kondisi tidak stabil atau berlumpur. Permukaannya yang agak kasar sangat membantu  dalam melekatkan material pengisi serupa kerikil dan pasir.

Pengaplikasian batu kali yakni pada pondasi jika tanah di sekitar area konstruksi cukup memadai. Tak hanya itu, batu kali juga seeing diterapkan pada pembuatan dinding, pilar atau sebagi elemen dekoratif lanskap.

Ketika menentukan pilihan antara batu kumbung dan batu kali untuk pondasi, penting untuk mempertimbangkan tanah, persyaratan struktural, dan saran dari pakar konstruksi. Dalam beberapa situasi, kombinasi keduanya bisa dioptimalkan guna meningkatkan kestabilan dan kekuatan pondasi.

Itulah serba-serbi tentang batu kumbung. Utamanya pada pemanfaatannya untuk pondasi bangunan. Semoga artikel ini bermanfaat. Sampai berjumpa lagi di artikel berikutnya.

Just an ordinary people.